Tertipu The Alley Palsu

4 minutes 73 10

Salah satu minuman favorit kami di Berlin adalah The Alley, yang pernah saya tuliskan di blog ini kenapa kami suka banget dan sampai ketagihan.

minuman The Alley palsu terpajang di rak supermarket

Minuman teh boba dari Taiwan yang telah mendunia ini menurut kami memang tidak ada bandingannya dengan merek lain yang beredar di Berlin, seperti Combuy dari Taiwan atau Tudo dari Vietnam.

Saking gemarnya, kami sering sekali beli minuman yang hanya ada satu kedai di Berlin, bahkan di Jerman ini, meski harus antre panjang.

Saat kami berbelanja di Go-Asia, sebuah supermarket yang menjual khas Asia termasuk Indonesia, kami melihat minuman ini dijual di rak bagian minuman.

Dari materi promo yang bertuliskan aksara Cina, kami melihat ada logo The Alley di sana.

Sebagai penggemar The Alley, tentu saja kami tersilaukan dengan logo The Alley yang terpampang di sana.

memboyong The Alley palsu

Tanpa pikir panjang, kami pun memboyong minuman teh kegemaran untuk dinikmati dengan mudah di rumah.

Namun karena di kemasan tidak ada instruksi tentang cara membuatnya, kami pun googling untuk mencari tahu bagaimana cara membuatnya.

Dari googling inilah, kami baru tahu bahwa produk The Alley yang kami beli itu palsu.

Tentu saja kami kecewa, karena merasa tertipu.

Kami sebagai konsumen saja begitu kesal karena membeli produk yang tentu kualitasnya jauh dari apa yang kami harapkan, bagaimana dengan si pemilik produk?

Apalagi di Eropa, perlindungan terhadap hak cipta dan merek sangat tinggi, bisa-bisanya produk palsu ini bisa masuk.

produk The Alley palsu

Memang luar biasa sekali ini si pemalsu produk, karena kemasannya begitu meyakinkan, apalagi menggunakan logo yang jelas-jelas menggunakan logo The Alley.

Apalagi si supermarket bahkan mempromosikan si produk, karena mungkin juga si supermarket tidak mengetahui soal merek yang digunakan.

Produk ini awalnya dijual di supermarket di Malaysia, namun rupanya produk ini juga sudah menyebar ke supermarket asia di Amerika Serikat, Inggris, Kanada, dan bahkan di Berlin.

Bahkan di Jerman sendiri, ada satu toko yang juga memalsukan produk dan menjual produk dengan nama The Alley di Düsseldorf.

The Alley sudah melayangkan peringatan secara hukum kepada pemilik toko di Düsseldorf tersebut.

Namun sepertinya untuk yang minuman instan ini, The Alley Jerman belum tahu masalah ini.

Walau kecewa karena telah tertipu membeli barang palsu, saya sendiri penasaran dengan rasa produk minuman instan ini.

Mungkin nanti jika ingin, saya akan menyeduh si minuman untuk kemudian dibandingkan rasanya dengan minuman The Alley yang asli, yang tentunya saya tidak berharap tinggi.

12 responses
  1. Gravatar of Antyo®
    Antyo®

    Lho ternyata di negeri tertib juga ada yang berani memalsu produk

  2. Gravatar of warm
    warm

    saya justru baru tau soal minuman hits itu dari postingan njenengan, kebetulan tak pernah minum2an semacam bobba dll gitu sih . jd pnasaran hehe

  3. Gravatar of CREAMENO
    CREAMENO

    Nanti kalau sudah coba mohon ditulis lagi ceritanya mas Zam 🙈 penasaran rasanya bagaimana. Kalau sampai ada yang memalsukan begitu berarti brandnya sudah sangat besar, yaaah. Tapi heran juga, kenapa nggak buat brand sendiri saja. Siapa tau punya pasarnya 😆

  4. Gravatar of swastika nohara
    swastika nohara

    Produk palsuannya ini dari China kah? Dan apakah ini the Alley coffee shop/boba shop yg muncul di drakor The Eternal Monarch?

    Gravatar of Muhammad Zamroni
    Muhammad Zamroni

    iya, The Alley yang ada di drakor ituu

  5. Gravatar of bara anggara
    bara anggara

    ternyata negara maju bisa juga kecolongan hal kaya gini yaa..

    Jadi penasaran, di Indo ada the alley atau ngga ya??

    Gravatar of Muhammad Zamroni
    Muhammad Zamroni

    ada, tapi baru menerima pre-order, belum ada tokonya. baru di Jakarta.

  6. Gravatar of morishige
    morishige

    Sepuluh tahun lebih lalu waktu KKN, saya coba boba paling enak, Kang. Jadi bubble-nya dimasukin ke minuman rasa Heineken. 😀 Nggak tau itu bener-bener Heineken atau enggak, cuma di sana dulu minuman rasa Green Sands lagi populer di kalangan anak SD.

    The Alley kayaknya belum sampai ke sini. 😀

  7. Gravatar of Lia The Dreamer
    Lia The Dreamer

    Eh, kaget lihat The Alley ini ternyata udah mendunia bahkan sampai ke Eropa ya 🙈 pantas berani promosi di Drakor-drakor, ternyata perusahaan besar~

    Seperti kata Kak Eno, nanti kalau Kak Zam udah cobain produk ini, tolong ditulis reviewnya karena aku penasaran 🙈

    Ngomong-ngomong, penirunya berani sekali sampai menjiplak habis-habisan seperti itu terutama di bagian logo. Logo itu kan ada hak ciptanya, bisa banget di pidana kalau dilayangkan ke meja hijau.

  8. Gravatar of Zizy
    Zizy

    Hebat juga jalurnya si barang KW bisa masuk ya.
    Di Indonesia bikin produk persis dan nama persis cuma sedikit kepeleset aja juga banyak..

  9. Gravatar of fanny_dcatqueen
    fanny_dcatqueen

    Aku penasaran loh mas rasa si palsu ini :D. Tadinya aku pikir ini jual Tumbler the Alley tp palsu. Ternyata memang minumannya yaaa.

    Blm cobain nih the Alley. Blm pernah liat di Jakarta. Tau the Alley ya pas drakor the king eternal monarch main :D. Pengen bgt nyobain tuh

  10. Gravatar of Daeng Ipul
    Daeng Ipul

    Waduh hahaha.. luar biasa memang negara tirai bambu ini. Jago meniru dan bahkan bisa menipu orang-orang Eropa.