Membeli Asuransi Melalui Lifepal

6 minutes 130 0

Jerman merupakan negara yang mewajibkan warga negaranya untuk memiliki asuransi kesehatan.

Termasuk saya yang merupakan pekerja asing, harus memiliki asuransi kesehatan, bahkan menjadi salah satu syarat untuk mengajukan visa kerja.

Lifepal merupakan marketplace asuransi

Tentunya selain sebagai syarat, memiliki asuransi kesehatan akan memberikan manfaat lebih, terutama saat sakit di mana biaya berobat yang mahal akan terbantu jika memiliki asuransi.

Apalagi jika sudah berkeluarga, memiliki asuransi rasanya sudah menjadi kebutuhan untuk melindungi kesehatan seluruh anggota keluarga.

Selain asuransi kesehatan, yang juga penting untuk dimiliki adalah asuransi jiwa, yang mana asuransi ini akan melindungi keluarga jika satu anggota keluarga, terutama penyokong ekonomi keluarga, meninggal dunia.

Saya yang meski tinggal di Jerman, masih terus membayar asuransi BPJS Kesehatan untuk berjaga-jaga jika saat mudik ke Indonesia, saya atau istri saya sakit, tidak perlu pusing memikirkan biaya, karena asuransi kesehatan yang kami gunakan saat ini hanya berlaku di Jerman.

Meski layanan BPJS Kesehatan bisa dibilang cukup, namun saya sempat berpikir untuk menambah asuransi lainnya, terutama asuransi kesehatan dan asuransi jiwa.

Dari beberapa pilihan asuransi yang ada, saya memilih Lifepal yang menurut saya memiliki pilihan asuransi yang menarik, mulai dari asuransi kesehatan, kesehatan jiwa, hingga asuransi kendaraan.

Apa itu Lifepal?

memilih asuransi di Lifepal

Ada banyak asuransi di luar sana, namun apa yang membuat Lifepal berbeda?

Lifepal sendiri merupakan konsultan asuransi berbasis teknologi, di mana Lifepal menawarkan kemudahan membeli asuransi, membayar premi, melakukan klaim, hingga memberikan layanan 24 jam selama 7 hari dalam sepekan.

Ibaratnya, Lifepal adalah marketplace untuk memilih dan membeli asuransi.

Dengan Lifepal, saya tidak perlu pusing lagi menentukan asuransi yang akan saya miliki, karena Lifepal memiliki lebih dari 100 polis asuransi dari 37 penyedia asuransi yang bisa disesuaikan dengan anggaran.

Tinggal memasukkan data jenis kelamin, usia, anggaran yang dipunya, dan jumlah pendapatan per bulan, Lifepal akan membantu menentukan asuransi yang sesuai lengkap dengan informasi rekomendasi atau pilihan terhemat.

Meski sebenarnya semua asuransi memiliki premi yang sama, OJK (Otoritas Jasa Keuangan) telah mengatur harga dan premi asuransi, jadi harga premi asuransi akan sama di mana pun.

Jika beberapa asuransi menawarkan harga lebih rendah, biasanya ada biaya tersembunyi. Lifepal menampilkan harga asuransi yang ada secara transparan, mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 5.000.000 per tahun.

Karena berbasis teknologi, membayar premi pun bisa dilakukan dengan mudah, yaitu dengan kartu kredit atau menggunakan pembayaran mobile seperti GoPay.

Tentu saja, membayar dengan cara transfer antarbank, internet banking, atau melalui ATM juga bisa dilakukan.

Administrasinya pun tidak berbelit. Setelah mendaftar dan membeli asuransi, polis akan langsung dikirim melalui surel setelah pembayaran pertama dilakukan.

Selain cepat, mengirim polis melalui surel tentu mengurangi penggunaan kertas dan ramah lingkungan.

Setelah memiliki asuransi, tak perlu lagi repot menghubungi pihak asuransi secara langsung. Cukup dengan menghubungi Lifepal, seluruh urusan dengan pihak asuransi akan diselesaikan oleh Lifepal.

Memilih Asuransi di Lifepal

membandingkan asuransi di Lifepal

Dengan Lifepal, saya dimudahkan memilih asuransi yang ingin saya beli. Sebagai contoh, saya membeli asuransi kesehatan keluarga.

Setelah memasukkan seluruh data yang diminta, saya mendapatkan daftar pilihan polis asuransi yang sesuai dengan profil saya.

Dari beberapa pilihan yang ada, terdapat beberapa label antara lain rekomendasi, terhemat, dan terlaris, yang memudahkan saya melihat produk asuransi mana yang patut dipertimbangkan.

Yang menarik, saya bisa membandingkan beberapa polis asuransi yang saya inginkan sehingga saya bisa lebih mudah menentukan pilihan.

Dari pilihan asuransi kesehatan keluarga yang saya cari, saya mendapatkan rekomendasi HealthPlus Family dari LippoInsurance, namun untuk asuransi Family Care dari Cigna merupakan asuransi terhemat, dan Family Care Optima dari Cigna menjado asuransi terlaris.

Karena bingung, saya pun menggunakan fitur pembanding yang ada di Lifepal, di mana dengan cara ini saya bisa langsung melihat dan membandingkan berbagai faktor dar ketiga asuransi ini, mulai dari total pertanggungan maksimal, biaya perawatan, fasilitas yang didapat, hingga jumlah santunan.

Menghubungi Lifepal

Sebagai perusahaan asuransi yang berbasis teknologi, ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menghubungi Lifepal dengan mudah.

Mengirim surel ke alamat [email protected] merupakan cara yang menurut saya paling baik, karena seluruh data akan tercatat dan dokumen-dokumen yang dibutuhkan bisa dikirim untuk diproses.

Cara kedua adalah menggunakan WhatsApp ke nomor 0823-3003-0027, di mana dengan cara ini, Lifepal bisa dihubungi dengan lebih cepat.

Ketiga dengan cara menghubungi nomor telepon 021-3111-6121 untuk layanan yang lebih cepat.